Apakah kalian sering mengalami pusing atau mata berkunang-kunang ?
hati-hati anda mengalami Hipotensi atau Darah Rendah. Segeralah anda perisa tensi darah anda di klinik, puskesmas atau rumah sakit terdekat. Tetapi anda bisa mengenali diri anda dengan mengetahui ciri-ciri berikut :
hati-hati anda mengalami Hipotensi atau Darah Rendah. Segeralah anda perisa tensi darah anda di klinik, puskesmas atau rumah sakit terdekat. Tetapi anda bisa mengenali diri anda dengan mengetahui ciri-ciri berikut :
Gejala Darah Rendah – Hipotensi
Pada orang yang mengalami tekanan darah rendah biasanya ditandai dengan gejala seperti berikut ini :
- Sering pusing dan keringat dingin
- Mudah merasakan kantu dan sering menguap
- Mata sering terasa berkunang-kunang dan penglihatan kurang jelas terutama setelah duduk lama lalu berjalan
- Mudah kelelahan dan tak bertenaga bahkan sering mengalami pingsan.
- Wajah terlihat pucatkarena suplai darah keseluruh jaringan tubuh tidak maksimal.
Cara mencegah dan mengatasi tekanan darah rendah :
- Biasakanlah pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi serta mengatur jadwal dan pola makan, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang cukup mengandung kadar garam karena makanan yang mengandung kadar garam dapat meningkatkan tekanan darah.
- Atur jadwal istirahat / tidur di malam hari, hindari begadang dan memulai tidur saat larut malam. Upayakan anda mendapatkan waktu istirahat / tidur minimal 6 jam sehari karena kurang tidur dapat dapat dengan mudah mengalami gangguan jantung
- Minumlah air putih dalam jumlah yang cukup, sekitar 8-10 gelas per hari. Sesekali perlu minum kopi agar memacu peningkatan degup jantung sehingga tekanan darah akan meningkat
- Berolah raga teratur seperti joging selama 30 menit setiap hari. Dengan berolah raga akan membuat jantung sehatsehingga tekanan darah stabil.
- Minumlah vitamin secara rutin, 2x sehari, misalnya vitamin C. Vitamin akan membantu memperkuat data tahan tubuh sehingga tidak mudah sakit. Pemberian obat-obatan (meningkatkan darah) hanya dilakukan apabila gejala tekanan darah rendah – hipotensi yang dirasakan benar-benar mengganggu aktivitas keseharian
- Dalam kasus tekanan darah rendah – Hipotensi yang benar-benar diperlukan pemberian obat, biasanya ada beberapa jenis obat yang biasa dipakai seperti fludrocortisone, midodrine, pyridostigmine, nonsteroidal anti-inflammatory drugs (NSAIDs), caffeine dan erythropoietin.
- Kalian juga bisa mengkonsumsi makanan yang mudah di dapat untuk menormalkan diri anda lagi, seperti memakan makanan yang mengandung Zat besi (Fe) daun singkong, makan hati ayam, hati sapi atau hati kambing, dan daging kambing.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar